Rabu, Oktober 9

gaya-rambut-pria-2024
Tren Gaya Rambut Pria 2024 (indahladya.com)

Siapa bilang pria nggak perlu mikirin gaya rambut? Faktanya, gaya rambut pria yang pas bisa ngubah total penampilan dan bikin kamu lebih percaya diri.

Di tahun 2024, ada banyak pilihan gaya rambut pria yang bisa bikin kamu makin kece, dari yang simpel sampai yang lebih bold. Gaya rambut nggak cuma soal penampilan luar, tapi juga soal gimana cara kamu nunjukin gaya dan kepribadian kamu.

Yuk, simak beberapa tren gaya rambut pria 2024 yang siap bikin kamu jadi pusat perhatian, plus kita bakal kasih tips wajah tipe apa yang cocok dengan gaya rambut tersebut!

Rekomendasi Gaya Rambut Pria 2024 yang lagi Trending

1. Textured Crop

gaya-rambut-pria-textured-crop
Gaya Rambut Textured Crop (indahladya.com)

Mau gaya yang rapi tapi nggak keliatan terlalu formal? Textured crop jawabannya. Gaya rambut pria ini ngehits banget karena tampilannya simpel tapi tetep stylish. Potongannya pendek di bagian samping dan belakang, dengan bagian atas yang lebih panjang dan bertekstur acak-acakan.

Cocok buat kamu yang suka tampil natural tapi tetap rapi. Plus, gaya ini gampang banget diatur, jadi nggak bakal bikin kamu ribet pas mau berangkat kerja atau hangout!

Gaya rambut ini cocok buat kamu yang punya bentuk wajah oval atau kotak. Bentuk wajah ini bisa menyeimbangkan volume di bagian atas dengan rahang yang tegas, bikin tampilanmu jadi makin proporsional.

2. Fade Cut

gaya-rambut-pria-fade-cut
Gaya Rambut Fade Cut (indahladya.com)

Gaya rambut pria yang satu ini udah lama jadi andalan dan masih bertahan di 2024. Fade cut punya potongan gradasi di mana rambut makin tipis ke bagian bawah, bikin kamu terlihat lebih fresh dan modern. Ada beberapa variasi fade yang bisa kamu pilih, seperti high fade, mid fade, atau low fade, tergantung selera kamu.

Karena fleksibel, fade cut cocok buat hampir semua bentuk wajah, terutama wajah oval dan kotak. Gradasi rambut membantu menonjolkan contour wajah, terutama garis rahang yang tegas.

3. Buzz Cut

gaya-rambut-pria-buzz-cut
Gaya Rambut Buzz Cut (indahladya.com)

Buat kamu yang suka potongan super pendek dan praktis, buzz cut bisa jadi pilihan yang pas. Gaya rambut pria ini cocok banget buat yang pengen tampil tegas tanpa ribet urusan styling tiap hari. Plusnya, buzz cut ini nggak butuh perawatan yang rumit, sehingga kamu bisa langsung siap buat beraktivitas seharian dengan potongan yang selalu terlihat rapi.

Buzz cut paling cocok buat kamu yang punya wajah oval atau kotak. Potongan ini akan semakin cocok jika kamu punya struktur tulang wajah yang tegas.

4. Curtain Hair

gaya-rambut-pria-curtain-hair
Gaya Rambut Curtain Hair (indahladya.com)

Pengen tampil beda dan sedikit lebih berani? Coba deh gaya curtain hair yang lagi tren di tahun 2024. Gaya rambut pria ini terinspirasi dari tren retro, dengan belahan tengah dan bagian depan rambut yang lebih panjang. Meski gaya ini sempat dianggap old school, sekarang curtain hair malah kembali ngehits lagi di kalangan influencer.

Curtain hair cocok buat kamu yang punya wajah panjang, oval, atau bentuk heart. Belahan tengah pada gaya ini membantu menyeimbangkan bentuk wajah, bikin penampilan lebih menarik dan proporsional.

5. Pompadour

gaya-rambut-pria-pompadour
Gaya Rambut Pompadour (indahladya.com)

Kalau kamu suka tampil elegan dan classy, pompadour masih jadi gaya rambut pria yang tepat buat kamu coba. Dengan bagian atas yang bervolume dan ditata rapi, gaya ini bikin kamu terlihat lebih formal dan berkelas.

Cocok banget buat acara penting atau saat kamu pengen tampil beda dari keseharianmu. Kamu bisa tambahin pomade atau gel buat bikin volume rambut tetap tahan lama dan terlihat rapi sepanjang hari.

Pompadour paling pas buat kamu yang punya wajah bulat atau kotak. Volume pada rambut bagian atas bisa bantu memberikan ilusi “lebih panjang” dari proporsi wajahmu dan membuat garis rahang terlihat lebih tegas.

Gaya Rambut Aja Nggak Cukup, Skincare Juga Harus On Point!

Nah, udah punya gambaran dong gaya rambut pria apa yang pas buat kamu cobain sekarang? Mumpung masih tren di tahun 2024 ini loh! Tapi inget, penampilan maksimal itu nggak cuma soal rambut. Kulit wajah juga butuh perawatan biar nggak kalah glowing.

Skincare itu penting banget buat kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan. Sinar matahari, debu, dan polusi bisa bikin kulit kamu kusam dan gampang breakout. Maka dari itu, skincare buat pria sekarang udah jadi kebutuhan dasar, bukan sekedar tambahan lagi. Nah, kebetulan banget karena Kahf punya produk skincare pria yang bisa bikin kamu tampil lebih maksimal!

Rekomendasi Produk Skincare dari Kahf yang Menunjang Penampilan Kamu

Kahf punya rangkaian skincare yang khusus buat pria, jadi kamu nggak perlu bingung lagi. Produk-produk Kahf nggak cuma bikin kulit lebih bersih, tapi juga menjaga kesehatan dan kelembapan kulit sepanjang hari. Yuk, cek beberapa produk andalan Kahf yang bisa kamu masukin ke rutinitas harian kamu!

rangkaian-skincare-kahf
Rangkaian Skincare Kahf (indahladya.com)

kahf-skincare-routine
Kahf Skincare Routine (indahladya.com)

1. Kahf Skin Energizing and Brightening Face Wash 100 mL

Untuk kamu yang mau kulit wajahmu selalu terlihat fresh dan cerah, face wash ini bisa jadi sahabat baru kamu. Bukan cuma membersihkan kotoran, tapi juga membantu mencerahkan kulit wajah biar makin glowing.

2. Kahf Extra Dry Antiperspirant Deodorant Roll On 45 mL

Aktif seharian tapi tetep pengen wangi? Produk ini bisa jadi solusi buat kamu yang sering gerak banyak tapi nggak pengen keringetan sepanjang hari. Bebas bau badan dan tetap wangi dong!

3. Kahf Triple+ Protection Sunscreen Moisturizer 30 mL

Jangan lupa pakai sunscreen setiap hari! Produk ini nggak cuma melindungi kulit dari sinar UV, tapi juga sekaligus melembapkan kulit biar nggak kering.

4. Kahf All-In-One Power Toning Face Spray 100 mL

Kamu butuh kesegaran instan di tengah aktivitas yang padat? Face spray ini bisa bikin kulit kamu kembali fresh dengan sekali semprot!

5. Kahf Brightening and Texture Refining Face Serum 35 mL

Kalau kamu pengen kulit yang lebih cerah dan halus, serum ini bisa membantu memperbaiki tekstur kulit kamu dan bikin wajah jadi lebih glowing.

Tampil Maksimal dengan Gaya Rambut dan Skincare yang Pas

Gimana, udah nemu gaya rambut pria yang cocok buat kamu di tahun 2024 ini? Jangan takut buat nyobain gaya baru, siapa tau jadi bikin kamu tampil beda dan malah lebih percaya diri. Pilih gaya rambut yang sesuai dengan bentuk wajah dan kepribadian kamu, dan jangan lupa tambahin skincare ke rutinitas harian biar tampil makin maksimal.

Yuk, mulai perhatiin penampilan dari sekarang dan siap-siap jadi versi terbaik dari kamu di tahun ini!

3 komentar:

  1. Curtain hair bagus itu, terlihat keren aja dilihat. Bte kahf juga aku pake nih sabun mukanya,wkkwkw

    BalasHapus
  2. Andrew Pradana14/10/24 20:33

    Kayanya emang cocok buzz cut deh saya. apalagi muka saya bulet gini. Btw kalau untuk produk Kahf aku pake deodorant nya :D karena wangi

    BalasHapus
  3. Gaya rambut di atas semuanya bagus menurutku, tp kayaknya harus sesuai dengan bentuk wajah jg biar makin bersinar, apalagi kalau kulitnya jg glowing beuh Masyaa Allah sekalee

    BalasHapus

Everything About Ladya . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates