Selasa, September 29

Keracunan Air Putih, Emang Bisa? (sumber gambar: dokumentasi pribadi indahladya.com)

Minum air putih sudah dikenal sebagai salah satu kebiasaan baik yang harus diterapkan oleh setiap orang. Beberapa keuntungan dari minum air putih secara teratur ini seperti menghindari kerusakan pada ginjal, membantu tubuh dalam mengeluarkan racun, dan juga untuk menutrisi kulit. Namun, di balik keuntungan-keuntungan tersebut, ternyata terdapat beberapa kerugian apabila kita mengkonsumsi air putih secara berlebihan. Again, segala sesuatu yang berlebihan akan menjadi kurang baik, bukan?

Keracunan Air Putih

Keracunan air putih adalah suatu kondisi di mana tubuh mengalami overhidrasi akibat mengkonsumsi air terlalu banyak. Keracunan air putih ini disebabkan oleh suatu kondisi yang disebut hiponatremia. Hiponatremia merupakan suatu kondisi di mana tubuh mengalami kekurangan natrium dalam darah. Sedangkan natrium disini dibutuhkan untuk menyeimbangkan cairan bagian dalam dan luar sel.

Apabila hiponatremia ini terjadi, maka level natrium yang terdapat dalam sel akan lebih besar dibandingkan level natrium yang terdapat di luar sel (pembuluh darah). Hal ini akan menyebabkan cairan dari luar sel tertarik dan masuk ke dalam sel sehingga sel tersebut menjadi menggelembung. Efek buruk yang mungkin didapatkan dari kondisi hiponatremia ini seperti brain damage, koma, bahkan kematian (alodokter.com).

Gejala Keracunan Air Putih

Gejala Keracunan Air Putih (sumber gambar: dokumentasi pribadi indahladya.com)

Meskipun kasus keracunan air putih ini termasuk kasus yang jarang terjadi, tetapi efek dan gejala yang ditimbulkan akan tetap berbahaya. Keracunan air putih dapat menyebabkan sel otak membengkak sehingga tekanan dalam tengkorak meningkat. Beberapa gejala yang dihasilkan dari tekanan ini, seperti:

  • Sakit Kepala
  • Mual
  • Muntah

Bahkan, dalam beberapa kasus yang parah, dapat ditimbulkan gejala, seperti :

  • Tekanan darah meningkat
  • Kebingungan
  • Penglihatan ganda
  • Kantuk
  • Sulit bernafas
  • Kelemahan dan kram otot
  • Ketidakmampuan untuk mengidentifikasi informasi sensorik (id.theasianparent.com)

Cara Mencegah Keracunan Air Putih

Mencegah Keracunan Air Putih (sumber gambar: dokumentasi pribadi indahladya.com)

Meskipun belum ada batasan pasti berapa jumlah air minum yang harus dikonsumsi seseorang setiap harinya. Namun, indikator urin dapat menjadi pilihan tepat dalam mengidentifikasi kebutuhan airmu. Urin yang jernih dapat menjadi tanda bahwa kecukupan cairan dalam tubuhmu telah terpenuhi dengan baik. Karena meskipun kita tidak boleh mengkonsumsi air terlalu banyak, tetapi kekurangan air putih juga akan berdampak buruk pada ginjalmu loh!

Usahakan untuk menyeimbangkan kebutuhan air putihmu dengan aktivitasmu pada saat itu. Ketika berolahraga, biasakan untuk minum air putih yang cukup untuk menggantikan cairan tubuhmu yang hilang selama berolahraga tadi.

Dan tips yang terakhir, jangan menunggu sampai haus ya, guys! Karena hal ini mengindikasikan bahwa tubuh kita kekurangan banyak cairan, dehidrasi. Sebaiknya minumlah air putih sesuai kebutuhan kita, sesuaikan dengan aktivitasmu pada saat itu. Jangan sampai terlalu banyak ataupun terlalu sedikit, segala sesuatu yang berlebihan tidak akan lebih baik toh?

 

IndahLadya

 

Referensi :

dr. Tjin Willy, 2018, Hiponatremia

Fadhila Afifah, Hati-Hati! Kebanyakan Minum Air Putih Bisa Berisiko Sebabkan Keracunan

Everything About Ladya . 2017 Copyright. All rights reserved. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates